Tuesday, June 21, 2011

TT Assen: Rossi Akan Naik GP11.1

Ada kabar terbaru dari Ducati Corse. Lewat press release resminya Ducati mengumumkan bahwa Valentino Rossi akan menunggunakan GP11.1 saat berlaga di TT Assen Sabtu mendatang. GP11.1? Apa pula ini?


Rossi GP12 Mugello TT Assen: Rossi Akan Naik GP11.1

GP11.1 ternyata adalah cikal bakal GP12 yang dipersiapkan untuk menghadapi musim 2012 mendatang tetapi dipasangi mesin 800cc. Selain chassis yang beda dengan GP11, gearbox baru juga akan menyertai GP11.1. Sepertinya Ducati terinspirasi dari gearbox Honda yang disebut-sebut sebagai kunci kekunggulan RC212V musim ini.

“Untuk GP11.1, Corse Department menyiapkan mesin 800cc yang diinstall di chassis yang insinyur Ducati kembangkan untuk 2012. Motor ini juga akan menggunakan gearbox baru,” DST-Ducati Transmisi Seamless“, proses desainnya dimulai pada 2010″, demikian bunyi siaran pers Ducati.

Direktur teknik Ducati, Filippo Preziosi mengungkapkan keputusan untuk membawa GP11.1 di Assen merupakan upaya untuk meningkatkan hasil saat ini sekaligus menjadikannya sebagai platform pengembangan untuk musim depan.

“Menimbang bahwa Valentino masih belum pernah menunggang GP11.1, keputusan ini memerlukan beberapa race bagi tim untuk benar-benar bisa memanfaatkan potensinya, tetapi kami memutuskan untuk bergerak maju dengan itu karena kami percaya ini merupakan langkah penting bagi proses pengembangan kita”, ungkap Preziosi.

Gearbox generasi berikutnya, di sisi lain, adalah solusi yang kita pikir akan (bisa menjadi) perbaikan segera. Ducati Corse Department akan terus mempelajari inovasi lebih lanjut, baik untuk tahun ini dan untuk 2012. Pada saat yang sama, kami telah mengembangkan langkah tambahan untuk frame untuk Nicky, dan ia akan menerima GP11.1 di Laguna Seca.”

Wah, patut ditunggu nih aksinya Rossi bersama GP11.1…

No comments:

Post a Comment