Capirex |
Capirex , alias Loris Capirossi, mengaku tak tertarik untuk mengikuti jejak riders MotoGP terdahulu macam, Max Biaggi, Carlos Checa dan Marco Melandri untuk menyeberang ke Superbikes. Capirex lebih memilih pensiun tahun ini, jika Pramac sudah tak membutuhkannya.
Capirossi yang akan merencanakan pensiun akhir musim ini, telah menorehkan 322 seri sepanjang kariernya akan memberi keputusan
akan masa depannya setelah jeda singkat musim panas ini, dan akan mengumumkannya selama GP Ceko mendatang.
Mengetahui Capirossi ingin pensiun, beberapa tim World Superbikes mencoba melamarnya. Namun Capirossi mengaku tak tertarik untuk membalap di Superbike dan memilih pensiun, ketimbang kembali membalap, namun bukan lagi di MotoGP.
“Sejumlah tim tertarik pada saya untuk membawa saya ke World Superbikes, tapi saya benar-benar tidak tertarik. Impian saya adalah tetap berada di MotoGP atau mungkin saya akan berhenti, saya belum bisa pastikan,” ujar Capirex, sebagaimana dikutip MCN, Jumat (29/7/2011).
“Ketika saya kembali di Brno nanti, saya akana katakan sesuatu, karena saat ini tunggangan saya sama sekali tidak kompetitif dan kami sangat kesulitan,” tambahnya
Sejauh ini, GP11 miliknya belum menunjukkan performa terbaiknya. Dengan nihilnya kesempatan juara, Capirossi memutuskan untuk menjalani seri-seri selanjutnya dengan baik dan berusaha penuh, meski tahu tunggangannya tak kompetitif.
“Saya tidak benar-benar menikmati saat balapan tahun ini, kami selalu bermasalah. Sekarang merupakan saat yang baik untuk mempertimbangkan apa yang akan saya lakukan kedepannya,” ucap pembalap kelahiran Castel San Pietro Terme tersebut.
“Setelah 22 muim denga banyak kemenangan dan podium, saya tak perlu membuktikan diri lagi pada siapapun tentang potensi saya. Saya hanya ingin motor yang bagus dan menikmati balapan lagi,” tutup mantan rider Suzuki ini.
No comments:
Post a Comment