Repsol mulai hadir sebagai sponsor di dunia olahraga sejak 1969, dan dua tahun kemudian memasuki dunia dua roda.
Dimulai pada tahun 1971, ketika Ángel Nieto untuk pertama kalinya mengenakan sebuah logo ‘R’ di fairing Derbi-nya. Empat puluh tahun yang lalu (9/5/1971) di trek Salzburgring Austria yang merupakan seri perdana musim itu. Sejak itu catatan tak terkalahkan Repsol dimulai. Ángel Nieto naik podium dua kali hari itu: tempat kedua dalam kategori 50cc dan pertama di 125cc. Pada akhirnya, ia meraih gelar pertamanya di kelas 125cc dan menjadi runner-up dalam kategori yang lebih kecil. Sebuah awal yang sukses untuk Repsol.
Desain retro Repsol itu pernah dipakai lagi oleh team Repsol Honda di seri Valencia 2008. Saat itu team masih diperkuat oleh Dani Pedrosa dan Nicky Hayden. Salah satu livery Repsol yang diakui sebagai desain favorite Pedrosa.
Kejayaan Repsol di kelas primer dimulai pada tahun 1995, ketika perusahaan Spanyol itu mengikat kontrak dengan Honda Racing Corporation (HRC). Bersama Mick Doohan, Alex Criville, Tadayuki Okada dan juga Takuma Aoki, team Repsol Honda mendominasi paruh kedua dekade ini.
Doohan meraih empat kali juara dunia saat berseragam Repsol. Crivillé mengambil alih dan memenangkan gelar 500cc pada tahun 1999, dan merupakan rider Spanyol pertama yang memenangkan gelar kelas utama.
Repsol tetap menjadi sponsor utama team pabrikan Honda hingga hari ini. Selain lewat Doohan dan Criville, Repsol Honda juga pernah mengantarkan Valentino Rossi (2002-2003) dan Nicky Hayden (2006) meraih titel juara di kelas MotoGP.
Tak hanya sebagi sponsor utama, Repsol juga pernah menjadi sponsor pendukung Rossi saat meraih gelar pertamanya di kelas puncak (GP500). Selain Rossi, nama-nama lain seperti Emilio Alzamora, Daijiro Kato, Dani Pedrosa hingga yang teranyar Marc marquez juga meraih titel juara dunia dengan dukungan Repsol.
Berikut ini adalah daftar juara dunia Grand Prix yang disponsori oleh Repsol:
50cc:
1972 Ángel Nieto (Derbi)
80cc:
1988 Jorge Martínez “Aspar” (Derbi)
125cc:
1971 Ángel Nieto (Derbi)
1972 Ángel Nieto (Derbi)
1981 Ángel Nieto (Minarelli)
1982 Ángel Nieto (Garelli)
1983 Ángel Nieto (Garelli)
1988 Jorge Martínez “Aspar” (Derbi)
1989 Álex Crivillé (JJ-Cobas)
1999 Emilio Alzamora (Honda RS 125)
2003 Dani Pedrosa (Honda RS 125)
2010 Marc Márquez (Derbi RSA)
250cc:
1988 Sito Pons (Honda NSR 250)
1989 Sito Pons (Honda NSR 250)
2001 Daijiro Kato (Honda NSR 250)
2005 Dani Pedrosa (Honda RSW 250)
500cc:
1995 Mick Doohan (Honda NSR 500)
1996 Mick Doohan (Honda NSR 500)
1997 Mick Doohan (Honda NSR 500)
1998 Mick Doohan (Honda NSR 500)
1999 Álex Crivillé (Honda NSR 500)
2001 Valentino Rossi (Honda NSR 500)
MotoGP:
2002 Valentino Rossi (Honda RC211V)
2003 Valentino Rossi (Honda RC211V)
2006 Nicky Hayden (Honda RC211V)
Referensi: motogp.com
No comments:
Post a Comment